• Latest News

    Film Mursala, "Ketika Cinta bertentangan dengan Adat"


    Film Mursala 2013

    Film Mursala bercerita tentang Drama percintaan yang dilengkapi dengan konflik keadaan nyata dalam kehidupan. Bertemakan "Ketika Cinta bertentangan dengan Adat"

    Cinta di adaptasi dengan 70 Marga di tradisi Batak yang sesama 70 marga berbeda tidak bisa saling menikah "PARNA" dan Parna ini masih memegang teguh adat tersebut sampai sekarang dan Tradisi tersebut tdk ada hukum yang mengikat (Hukum Adat) hanya Lisan.

    Anggiat Simbolon yang diperankan oleh Rio Dewanto @riodewantoo adalah pemuda yang lahir di Tapanuli Tengah yang bercita2 sebagai Pengacara terkenal di Jakarta

    Taruli Sinaga yang di perankan oleh Titi Sjuman (Titi Rajo Bintang) @titirajobintang adalah Pariban dari anggiat Simbolon, Taruli adalah seorang geologi Laut yang mendapat beasiswa dari Prancis

    Clarisa saragih yang di perankan oleh Anna Sinaga @annasinaga adalah Wanita batak yang lahir dan besar di Amerika seorang Sarjana dan kembali ke Jakarta karena Ayahnya ditugaskan kerja di Jakarta dan Clarisa bekerja sebagai seorang reporter.

    Monggol adalah Sahat Tandjung yang merupakan sahabat Anggiat Simbolon
    Diperankan oleh Mongol Stand up comedy @mongol_stres


    Pertemuan antara Anggiat dan Clarisa di pengadilan karena Anggiat sedang memegang kasus sendal jepit dan Hubungan mereka terjalin tetetapi tanpa sepengetahuan mereka berdua marga mereka terkena larangan adat Parna.

    Ketika Anggiat disuruh utk kembali ke Tapanuli Tengah utk mengahadiri adiknya menikah, Clarisa pun di perkenalkan dan membuat gempar karena dalam adat Anggiat mengencani Adiknya sendiri...

    Akankah Cinta mereka bersatu?

    Mursala sendiri adalah air terjun yang airnya Tawar mengalir ke samudera Hindia berada di kepulauan mursala Tapanuli Tengah.  Mursala artinya "Jangan Salah"

    Film ini istimewa karena mendapatkan Gala Premier di Plaza Senayan 8 April 2013 dan PH yang akhirnya di buat semua berprofesi sebagai pengacara.

    Penayangan serentak di seluruh bioskop nusantara yaitu pada  18 April 2013

    Film ini juga di dukung oleh,
    Ibu Elsa Syarief
    Tio Pakusadewo
    Roy Ricardo (Adik dari Host melaney Ricardo)
    Rudy Salam
    Bupati Tapanuli Tengah Raja Bonaran situmeang

    Soundrack Film Mursala yang berjudul "Mursala" secara ekslusive diciptakan oleh Iwan Fals setelah 12 tahun tidak menciptakan lagu 

    Berikut Cuplikan Soundtrack Film Mursala
    info lengkap mengeni Film Mursala follow :  @filmmursala
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 Comment:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Film Mursala, "Ketika Cinta bertentangan dengan Adat" Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top